Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen Yang Benar

Cara Menghapus Akun Moonton Permanen - Halo sobat CVB kali ini admin akan membuat sebuah artikel tentang bagaimana cara menghapus akun mobile Legend permanen di Android karena memang bagi sebagian orang yang tidak mengetahui cara menghapus akun ml yang benar maka ketika mereka ingin membuat atau mengganti akun ml selalu tidak berhasil

Mobile Legends merupakan game Android moba yang sedang naik daun, game moba Android ini memang menjadi populer di beberapa negara termasuk di Indonesia

Kalau Anda dulu suka bermain game moba Dota 2 maka ketika memainkan game ini terasa tidak sulit karena memang game mobile Legend ini hampir mirip dengan game moba PC yaitu Dota 2

Di dalam game mobile Legend juga terdapat berbagai macam jenis hero yang bisa kita gunakan, hero-hero tersebut terbagi dalam beberapa jenis seperti Tank, Fighter, Mage dan lain". Setiap jenis Hero memiliki fungsi sendiri seperti hero tank, hero ini memiliki nyawa yang sangat banyak dan biasanya Hero ini ditempatkan di barisan depan agar bisa menjadi benteng untuk melindungi tim kita dari serangan lawan

Karena saking serunya game moba Android ini maka tidak heran jika para pemain mobile Legends ingin memiliki lebih dari satu akun mobile Legend. Mungkin salah satunya adalah anda

Nah Jika anda ingin memiliki lebih dari satu akun mobile Legend namun kesulitan untuk menghapus akun lama sehingga bisa membuat akun mobile Legend yang baru tidak usah khawatir lagi karena kali ini admin CocVersiBaru akan memberikan tutorial cara menghapus akun mobile Legend permanen agar anda bisa membuat akun mobile Legend yang baru

Cara Hapus Akun Mobile Legend Lama

Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen

Sebelum kita lanjut ke topik artikel ini saya mempunyai beberapa pertanyaan, salah satunya adalah Apakah anda dulu pernah menautkan akun mobile Legend yang Anda gunakan dengan akun Facebook. Jika ya maka kita perlu menghapus data-data yang berada di aplikasi Facebook ataupun aplikasi mobile Legends karena jika tidak menghapus data data tersebut maka setiap kali anda ingin membuat akun baru ataupun ingin mengganti akun lama dengan yang baru akan selalu bertabrakan dengan akun yang sudah anda kaitkan tersebut

Dan untuk Anda yang belum mengaitkan akun mobile Legend juga bisa mengikuti tutorial ini. Disini admin akan menggunakan fitur bind akun serta unbind akun agar dapat menghapus akun mobile Legend lama namun data-data yang terdapat di dalam Akun tersebut tidak akan hilang dan bisa anda gunakan lagi di lain waktu

1. Langkah pertama, silakan Buka aplikasi game mobile legend di HP Android kalian jika sudah masuk ke dalam game tersebut dan langsung saja tekan foto profil akun kita yang berada di pojok kiri atas. Sudah masuk ke dalam profil akun mobile Legend silahkan klik pada menu account
Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen

2. Setelah anda mengklik fitur akun tadi makan nanti akan muncul popup. ketika sudah muncul langsung saja tekan fitur bind akun untuk menyimpan data-data pada Akun tersebut agar tidak hilang ketika nanti kita ingin menggunakan akun yang berbeda
Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen

3. Di langkah yang ketiga silakan Anda pilih menu Facebook unbin serta Google Play Unbin untuk melepaskan keterkaitan akun mobile Legend dan jika ada sebuah notifikasi yang muncul langsung saja klik lanjutkan
Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen

4. Jika langkah yang kamu lakukan sudah benar maka nanti akan muncul sebuah notifikasi seperti gambar di bawah ini yang menandakan jika akun kamu sudah tidak terkait dengan akun media sosial Facebook
Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen


Sekarang akun kamu sudah tidak terkait dengan akun Gmail serta akun Facebook tersebut dan kita sekarang akan lanjut ke langkah selanjutnya yaitu keluar dari game mobile Legend

Langkah ini belum berhasil menghapus akun mobile Legend sepenuhnya karena kita masih mempunyai tugas untuk menghapus data-data aplikasi mobile Legend dan data-data aplikasi Google Play Game serta data-data Google Play Service. Nah untuk cara menghapus data-data di ketiga aplikasi tersebut silahkan simak tutorialnya di bawah ini


1. Masuk ke pengaturan hp android anda dan cari dan pilih menu Aplikasi atau App manager, jika sudah masuk langsung saja cari aplikasi game mobile legends dan bila sudah ketemu langsung hapus chace game tersebut dan klik paksa berhenti

2. Masih di pengaturan aplikasi android. Cari lagi aplikasi Google Play Game dan aplikasi Google Play Service lalu jika sudah ketemu klik aplikasi tersebut dan pilih hapus data serta hapus chace

Done, sekarang anda sudah berhasil menghapus data-data di ketiga aplikasi tersebut dan anda sekarang sudah bisa masuk kedalam game mobile legends dengan akun ml anda yang baru.

Usahakan akun mobile legend anda yang baru berbeda akun facebook dengan akun mobile legends yang lama karena jika sama nanti ketika anda masuk ke akun ml menggunakan akun facebook yang akan muncul yaitu akun lama anda

Nah untuk anda yang ingin menghapus data-data game mobile legends di akun facebook lama supaya anda bisa mengggunakan akun facebook lama tersebut untuk membuat akun ml baru bisa kok. Untuk tutorial cara reset akun facebook bisa anda simak di bawah ini


Cara Reset Akun Facebook Yang Terkait Akun ML


1. Silahkan anda masuk ke dalam akun facebook yang anda gunakan untuk bermain game mobile legends, Anda bisa menggunakan browser ataupun aplikasi facebook. Jika anda sudah berhasil masuk sekarang cari menu pengaturan akun lalu pilih aplikasi
Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen

2. Pilih menu masuk menggunakan akun facebook, selanjutnya scroll ke bawah sampai ketemu game mobile legends. Jika anda sudah menemukan game mobile legends langsung saja pilih hapus aplikasi
Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen

Done, sekarang anda sudah berhasil menghapus data akun facebook yang sudah terkait dengan akun moonton atau akun mobile legends. Sekarang anda sudah bisa menggunakan akun facebook tersebut untuk membuat akun mobile legends yang baru.

Apakah anda masiih bingung dengan tutorial cara hapus akun moonton di atas, jika iya silahkan tonton video cara hapus akun ml permanen di bawah ini

Video Cara Hapus Akun ML Permanen Di Android


Gimana mudah kan cara menghapus akun ml permanen di android. Silahkan ikuti tutorial di atas dengan benar agar anda bisa menghapus akun moonton secara permanen. Oke sekian daulu artikel dari saya, semoga artikel ini bermanfaat

Post a Comment for "Cara Hapus Akun Mobile Legends Permanen Yang Benar"